search-button

Jun 2, 2022

Cara Cek Data yang Penuh di Google Drive (4 Langkah)

   
Advertisements
Advertisements

HEYRIAD.COM – Inilah panduan cara cek data yang penuh di Google Drive, ketahui kenapa penyimpanan Google Drive penuh padahal kosong. Google Drive adalah salah satu solusi penyimpanan cloud termurah yang tersedia. Untuk penggunaan pribadi, hanya $1,99 per bulan untuk penyimpanan dengan kapasitas maksimal 100 GB yang luar biasa. Dan untuk pengguna Chromebook, kamu dapat melakukan peningkatan 3 tahun 1 TB untuk pembelian Pixel.


Tapi, bahkan dengan sejumlah besar ruang penyimpanan cloud dari Google Drive yang luar biasa besar itu tidak cukup unttuk sebagian besar orang. Iya, kami kira kamu adalah salh satu dari orang yang memiliki Google Drive yang sudah penuh, namun merasa belum memasukan file terlalu banyak. Nah, jika memang begitu, kamu perlu tahu cara cek data yang penuh di Google Drive berikut ini. Kemudian, setelah ini kamu bisa tahu cara menghapus data Google Drive storage yang penuh.

Cara Cek Data yang Penuh di Google Drive

Cara Cek Data yang Penuh di Google Drive di Chrome


  1. Pertama, silakan buka browser Chrome yang ada di perangkat kamu. Kemudian, silakan masuk ke akun Google kamu, jika memang belum masuk.
  2. Klik ikon akun Google kamu di sudut kanan atas, dan pilih “Kelola Akun Google Anda”, lalu gulir ke bawah dan temukan “Penyimpanan akun.”
  3. Opsi ini akan memberi tahu kamu berapa banyak penyimpanan yang telah digunakan, di Google Drive yang kamu miliki.
  4. Kamu juga dapat mengklik "Kelola penyimpanan" untuk melihat bagaimana penyimpanan akun Google kamu dibagi antara Gmail, Foto, dan Google Drive.


Gengs! Selain menggunakan browser Chrome, kamu juga dapat menggunakan browser lain yang kamu gunakan di perangkat. Dan langkah – langkah di atas, bisa kamu gunakan juga untuk mengecek atau mengetahui berapa besar penyimpanan yang telah digunakan dengan menggunakan browser lain. Ok, gengs sekian panduan cara cek data yang penuh di Google Drive ini, have a nice day!