search-button

Feb 5, 2020

7 Cara Cek Nomor AXIS Sendiri

   
Advertisements
Advertisements
HEYRIAD.COM – Inilah panduan cara - cara cek nomor AXIS sendiri. Setiap kali kamu mendapatkan kartu AXIS baru, memang perlu waktu untuk mengingat nomor AXIS tersebut. Dan seringnya, kamu akhirnya menelepon teman atau saudara untuk meminta dan menanyakan nomor AXIS mu sendiri. Namun, jika kamu tidak memiliki pulsa untuk melakukan panggilan, bagaimana kamu dapat mengetahui nomor AXIS mu sendiri?


Jangan khawatir! Dalam panduan ini, kami akan mengajari mu berbagai cara memeriksa nomor AXIS mu sendiri. Dari cara yang memerlukan pulsa seperti yang kami singgung sebelumnya sampai cara yang gratis ada disini. Kamu hanya perlu memilih dari berbagai cara atau tutorial berikut, yang melaluinya kamu dapat memeriksa nomor ponsel mu dari operator telekomunikasi AXIS dengan sangat mudah. Selengkapnya cara - cara cek nomor AXIS sendiri ada dibawah ini.

Cara Cek Nomor AXIS Sendiri

Cara Cek Nomor AXIS Sendiri


1. Social Media

Cara cek nomor AXIS sendiri yang pertama adalah lewat social media, lebih tepatnya twitter. Kamu bisa mengajukan pertanyaan apapun termsuk menanyakan nomor AXIS mu sendiri di twitter ke akun @ask_AXIS. Seperti yang kami katakan sebelumnya, selain untuk cek nomor sendiri, kamu juga bisa bertanya dan meminta bantuan apapun lewat akun twitter AXIS tersebut. Jika kamu tidak punya akun teitter, silahkan gunakan cara lainnya.

2. Kode Dial *123*7*5#

Cara cek nomor AXIS sendiri yang kedua adalah menggunakan kode dial up atau panggilan di *123*7*5#. Cara ini merupakan cara cek nomor AXIS 2019 tapi kamu masih bisa menggunakan cara ini sebagai cara untuk mengecek atau mengetahui nomor AXIS mu di 2020 ini. untuk menggunakan cara ini, kamu hanya perlu membuka menu panggilan di ponsel mu lalu ketik kode tersebut dan panggil. Setelah itu, tunggu beberapa saar sampai nomor AXIS mu muncul pada layar.

3. Melalui E-Mail

Cara cek nomor AXIS sendiri selanjutnya adalah lewat E-Mail. Jadi, langsung saja buat email yang berisi pertanyaan mu tentang nomor AXIS mu, lalu kirim ke alamat email ini cs@axisnet.id. Setelah itu kamu perlu menunggu balasan dari pihak AXIS, isi balasn tersebut mungkin saja bukan nomor AXIS mu. Operator mungkin akan bertanya beberapa hal untuk membantu mu mengetahui nomor mu, so silahkan jawab sampai kamu bisa mendapatkan nomor AXIS mu.

4. Hubungi Call Center

Cara cek nomor AXIS sendiri selanjutnya adalah dengan mengubungi call center AXIS untuk berbicara dan meminta bantuan pada operator AXIS, cara ini merupakan cara cek nomor AXIS 2018 tapi masih bisa kamu gunakan sebagai cara cek nomor AXIS di 2020 ini. Silahkan hubungi nomor 838 untuk berbicara pada operator atau costumer service AXIS. Tapi sebelum menghubungi nomor tersebut, pastikan kamu memiliki pulsa setidaknya Rp800.

5. SMS Nomor Lain

Cara cek nomor AXIS sendiri selanjutnya adalah dengan mengirim SMS pada nomor lain, nomor kamu akan muncul di ponsel yang kamu kirimi SMS. Cara cek nomor AXIS dengan SMS ini memerlukan pulsa dan besarnya tergantung pada operator yang kamu tuju, jadi pastikan nomor mu memiliki cukup pulsa untuk mengirim SMS. Selain cek nomor AXIS lewat SMS, kamu juga bisa mengecek nomor AXIS mu dengan melakukan panggilan pada nomor lain.

6. Situs AXIS

Untuk cek nomor AXIS yang baru, kamu juga bisa memanfaatkan situs AXIS. Untuk menggunakan cara cek nomor AXIS sendiri ini, yang perlu kamu lakukan adalah membuka situs AXIS ini my.axisnet.id. Silahkan buat akun terlebih dahulu jika belum punya, jika sudah langsung saja log in. Jika berhasil log ini, kamu akan segera melihat nomor AXIS mu pada layar. Oh! Pastikan juga ketika mengakses situs tersebut, kamu menggunakan data atau sambungan internet dari AXIS.
baca juga:
10 Cara Mengatasi Axis Lemot Agar Internet Cepat
Cara Mengaktifkan Jaringan 4G Axis di Android
5 Cara Menghemat Kuota Internet Axis Biar Nggak Boros

7. Aplikasi AXIS

Cara cek nomor AXIS sendiri yang terakhir adalah dengan menggunakan aplikasi AXIS yaitu AXISnet, cara ini bisa kamu gunakan sebagai cara cek nomor AXIS hitz dan cara cek AXIS lainnya. Tinggal buka saja aplikasi tersebut dan klik My Axis, kemudian klik Profil Saya. Nomor mu akan ada di bawah alamat email mu. Jika di ponsel mu belum ada aplikasi ini, silhakan unduh dari Play Stire atau APP Store dan pasang terlebih dahulu.


Itulah tujuh cara cek nomor AXIS sendiri yang bisa coba kamu lakukan untuk mengetahui nomor AXIS mu. Diantara cara – cara diatas ada juga yang bisa kamu gunakan sebagai cara cek pulsa AXIS, misalnya dengan cara yang menggunakan aplikasi AXIS juga cara yang menggunakan situs AXIS. Silahkan pilih saja cara yang paling mungkin dan paling mudah dilakukan ya gengs. Dan setelah tau, nomor mu, jangan lupa untuk di catat, disimpan, dan kalau bisa dihafal. Have a nice day!