HEYRIAD.COM – Inilah panduan cara menambahkan link di Bio TikTok, ketahui juga alasan kenapa tidak bisa menambahkan link di bio TikTok. TikTok menawarkan begitu banyak peluang bagi merek dan bisnis. Dari meningkatkan keterlibatan hingga mendorong untuk satu merek lebih dikenal oleh konsumen dan bahkan menginspirasi penjualan. Karena itu, menambahkan TikTok ke strategi pemasaran kamu adalah hal yang perlu dilakukan.
Jika sudah, apakah kamu sudah memanfaatkan TikTok secara maksimal? Jika kamu belum mengoptimalkan profil TikTok kamu atau menambahkan tautan ke bio TikTok, maka itu artinya kamu belum memaksimalkan manfaat dari TikTok ini. Untuk ini, kamu perlu sekali mempelajari bagaimana cara menambahkan link di Bio TikTok berikut ini, yang semudah cara menambahkan link milkshake di tiktok.
Cara Menambahkan Link di Bio TikTok 2023
Sekarang bagian yang kamu tunggu-tunggu: panduan langkah demi langkah untuk mengoptimalkan akun TikTok kamu dan menambahkan tautan bio. Menambahkan tautan ke bio TikTok mirip dengan Instagram. Ini memungkinkan untuk menambahkan tautan yang dapat diklik langsung ke profil. Ikuti dua langkah sederhana ini dan tambahkan tautan ke bio TikTok kamu dalam beberapa menit saja.
- Buka Aplikasi TikTok > buka halaman profil kamu dengan memilih ikon profil di pojok kanan bawah beranda.
- Klik opsi 'Edit Profil', jika kamu melihat opsi 'Situs web', tambahkan URL apa pun yang ingin kamu promosikan. Selesai!
Gengs! jika kamu tidak melihat opsi untuk menambahkan tautan ke bio TikTok, perlu diingat! Satu-satunya cara kamu dapat menambahkan tautan yang dapat diklik di bio TikTok kamu adalah dengan akun bisnis. Jadi, pastikan untuk beralih ke akun TikTok bisnis untuk mengakses fitur ini. Perlu kamu ingat juga hanya akun bisnis dengan lebih dari 1.000 pengikut yang memiliki akses ke fitur 'link-in-bio' TikTok.
Dan kamu hanya dapat menambahkan tautan yang dapat diklik ke bio hanya di aplikasi seluler TikTok. Karena itu, pastikan untuk menggunakan ponsel daripada komputer untuk menambahkan tautan bio. Sekian panduan cara menambahkan link di Bio TikTok ini, yang juga bisa kamu jadikan sebagai cara menambahkan link shopee di bio TikTok, have a nice day!
Komentar