search-button

Dec 15, 2022

3 Langkah Cara Mengatur Konten Sensitif di Twitter

   
Advertisements
Advertisements

HEYRIAD.COM – Inilah panduan cara mengatur konten sensitif di Twitter, cara mengubah pengaturan twitter agar bisa melihat konten sensitif iPhone 2022 dan di ponsel lainnya. Seperti yangkita tahu, Twitter adalah salah satu paltform yang akan memblokir sejumlah tweet dengan peringatan "konten yang berpotensi sensitif", termasuk saat kamu me-retweet tweet tersebut. Dan seperti paltform media sosial lainnya, Twitter juga menyediakan cara untuk mengaturnya.

Dengan pengaturan tersebut, pemilik akun Twitter dapat menonaktifkan dan mengaktifkan kembali peringatan tentang konten sensitif ini. Pengguna juga dapat menonaktifkan peringatan konten sensitif pada tweet-nya tanpa menjadikan akun Twitter-nya menjadi mode pribadi atau private. Ingin tahu cara mengubah privasi twitter agar bisa melihat konten sensitif ? Simak cara mengatur konten sensitif di Twitter berikut ini.

Cara Mengatur Konten Sensitif di Twitter

Cara Menonaktifkan Media Sensitif di Twitter

  1. Untuk menonaktifkan peringatan, buka situs web Twitter dan klik tombol "Lainnya" di sisi kiri layar yang diwakili oleh tiga titik dalam lingkaran.
  2. Selanjutnya, pilih opsi "Pengaturan dan Privasi" dari menu pop-up. Pilih "Privasi dan Keamanan" dari daftar opsi di sebelah kiri, lalu pilih "Konten yang Anda Lihat".
  3. Di dekat bagian atas layar, centang kotak di sebelah "Display Media That May Contain Sensitive Content" untuk menonaktifkan peringatan tweet.


Gengs! Cara di atas adalah cara untuk menonaktifkan peringatan Konten Sensitif dari pengaturan privasi Twitter melalui situs Twitter. Kamu juga akan menemukan opsi ini di tempat yang sama di aplikasi Android, tetapi tidak tersedia di aplikasi Twitter untuk iPhone dan iPad. Dan perlu diingat juga, jika kamu mengubah pengaturan di web, aplikasi iPhone dan iPad Twitter akan menampilkan konten sensitif tanpa peringatan apa pun. Selain cara di atas, ada juga cara lainnya yang bisa kamu gunakan. Tapi cara di atas adalah cara paling universal, bisa kamu gunakan di perangkat apapun. Ok, sekian panduan cara mengatur konten sensitif di Twitter ini, have a nice day!