search-button

Sep 1, 2022

2 Cara Membuat Link Google Meet dan Cara Membagikannya

   
Advertisements
Advertisements

HEYRIAD.COM – Inilah panduan cara membuat link Google Meet dan cara membagikannya, ini bukan cara membuat link Google Meet tanpa persetujuan ya. Kamu mungkin ingin mendapatkan tautan Google Meet untuk dapat dibagikan dengan rekan kerja atau teman-teman lainnya yang mugnkin membutuhkan link tersebut, tetapi, sayangnya tidak ada cara untuk mendapatkan tautan Google Meet saat sesi sedang berlangsung.


Namun, kamu akan memiliki opsi untuk mendapatkan tautan atau link saat membuat sesi meeting baru. Nah, pada artikel kali ini, kami akan menunjukkan cara mendapatkan tautan ke rapat Google atau Google Meet menggunakan cara yang paling mudah. Kamu bisa menggunakan cara ini sebagai cara buat link Google Meet di laptop dan juga diperangkat lainnya. Ok, langsung saja simak cara membuat link Google Meet dan cara membagikannya beriut ini.

Cara Membuat Link Google Meet dan Cara Membagikannya

Cara Buat Link Google Meet di Hp dan di Perangkat Lainnya


1. Cara Membuat dan Membagikan Link Google Meet di Hp

  • Buka Google Meet di ponsel kamu, jika kamu tidak memiliki aplikasi seluler Meets, kamu dapat mengunduhnya secara gratis dari Google Play Store atau App Store.
  • Klik Rapat baru atau New Meeting, di bagian atas layar ponsel. Kemudian, silakan klik Dapatkan tautan rapat untuk dibagikan atau Get a meeting link to share.
  • Klik ikon salin, setelah itu, Google Meet akan meminta ponsel untuk menyalin tautan ke papan klip ponsel sehingga kamu dapat menggunakanya nanti di mana saja.
  • Jika kamu ingin langsung membagikannya, klik Bagikan undangan atau Share Invitation untuk membagikan tautan langsung ke aplikasi apa pun di perangkat kamu.


2. Cara Membuat Link Google Meet di Laptop Tanpa Aplikasi

  • Langsung buka saja https://meet.google.com/ dan masuk ke akun Google milik kamu, kemudian klik Rapat Baru atau New Meeting yang ada di sisi kiri halaman di sebelah ikon kamera video.
  • Klik Buat rapat untuk nanti atau Create meeting for later, kemudian silakan klik ikon salin atau copy. Setelah berhasil disalin, kamu bisa menempelkan tautan itu di mana saja.


Gengs! Cara diatas tentu saja bisa kamu gunakan juga sebagai cara membuat rapat di Google Meet, baik menggunakan aplikasi di ponsel atau menggunakan situs web di perangkat lainnya seperti laptop. Google meet link yang telah kamu salin tersebut, bisa kamu tempelkan terlebih dahulu di note, agar bisa digunakan dan disalin lagi dengan mudah tanpa harus masuk ke Google Meet terlebih dahulu. Ok, sekian cara membuat link Google Meet dan cara membagikannya ini, have a nice day!