search-button

May 18, 2022

5 Cara Mengatasi WiFi Tidak Bisa Connect di Semua Perangkat

   
Advertisements
Advertisements

HEYRIAD.COM – Inilah panduan cara mengatasi WiFi tidak bisa connect di semua perangkat, segampang ngasih Feedback. Ketika kamu mencoba menghubungkan laptop kamu ke jaringan Wi-Fi, yang biasanya langsung terhubung, tetapi kali itu jaringan tidak mengizinkan dan laptop atau perangkat kamu yang lain tidak terhubung ke WiFi, mungkin terjadi masalah atau error pada perangkat atau WiFi yang kamu gunakan.


Ada banyak masalah yang mungkin menjadi alasan kenapa perangkat kamu tidak bisa terhubung ke WiFi. Perbaikan termudah adalah dengan mencoba mencolokkan kembali modem atau router jika memang kamu atau siapa pun mencabutnya secara tidak sengaja. Tapi, jika masalahnya bukan itu, kamu perlu mengikuti cara - cara mengatasi WiFi tidak bisa connect di semua perangkat berikut ini, yang semudah cara mengatasi WiFi tidak ada internet.

Cara Mengatasi WiFi Tidak Bisa Connect di Semua Perangkat

Kenapa WiFi Tidak Bisa Connect? Begini Cara Mengatasinya


Cara 1

Coba cek apakah router WiFi yang digunakan dicabut atau sedang terjadi mati listrik? Jika iya, solusinya sangat sederhana, kamu hanya perlu memulai ulang router atau mencolokkannya kembali.

Cara 2

Meskipun perangkat biasanya tersambung langsung ke jaringan Wi-Fi yang biasanya, perangkat mungkin mencoba menyambung ke jaringan lain. Kamu mungkin harus secara manual membuatnya terhubung ke jaringan yang kamu mau.

Cara 3

Cek apakah kata sandi Wi-Fi yang akan dihubungkan berubah baru-baru ini? Jika iya, kamu mungkin perlu memasukkan kembali kata sandi baru di perangkat, jika tidak secara otomatis menyimpan kunci sandi yang diubah.

Cara 4

Cek apakah situs web atau browser internet lain berfungsi? Terkadang, situs web atau server tertentu mati. Periksa situs lain atau gunakan browser web lain untuk memverifikasi apakah itu karena tidak bisa tersambung ke Wi-Fi atau memang situs tertentu yang bermasalah.

Cara 5

Jika kamu biasanya memiliki sinyal yang kuat di ruangan yang jauh dari router tetapi tiba-tiba tidak dapat terhubung, coba dekatkan perangkat ke router. Jika dapat menangkap sinyal di ruangan yang lebih dekat, kamu mungkin memerlukan Wi-Fi Extender.


Tambahan tips gengs! Setelah Wi-Fi aktif dan berjalan kembali, kamu dapat menggunakan strategi yang berbeda seperti memindahkan router atau mengutak-atik pengaturannya untuk membuat internet jadi lebih cepat. Strategi lainnya yang juga dapat membuat laptop terhubung kembali ke jaringan dan dapat mempercepat penjelajahan di internet, adalah dengan membersihkan hard drive. Sekian panduan cara mengatasi WiFi tidak bisa connect di semua perangkat ini, have a nice day!