search-button

Aug 25, 2021

3 Cara Menghilangkan Iklan Notifikasi Shareit di Android

   
Advertisements
Advertisements

HEYRIAD.COM – Inilah cara - cara menghilangkan iklan notifikasi Shareit di Android, cara menghilangkan iklan di HP. Jika kamu seorang pecinta film atau pengoleksi aplikasi, maka kamu pasti akan menggunakan aplikasi seperti Shareit untuk mentransfer file – file dengan ukuran yang besar - besar itu dalam waktu singkat. Keuntungan lain dari menggunakan aplikasi SHAREit adalah mentransfer file dan data dari ponsel ke perangkat lain tanpa bergantung pada WiFi.


Meskipun memiliki banyak keuntungan, terkadang iklan – iklan yang muncul seperti popup di layar dari Shareit sangatlah mengganggu. Apakah kamu salah satu yang sering mendapatkan banyak sekali notifikasi atau iklan di Android kamu karena aplikasi Shareit? Jangan khawatir mari kita perbaiki bersama dengan mengikuti cara – cara yang kami cantumkan dalam artikel Cara Menghilangkan Iklan Notifikasi Shareit di Android ini.

Cara Menghilangkan Iklan Notifikasi Shareit di Android

Cara Menonaktifkan Notifikasi Shareit


1. Pengaturan


Cara Menghilangkan Iklan Notifikasi Shareit di Android


Cara menghilangkan iklan notifikasi Shareit di Android yang pertama adalah lewat Pengaturan, kamu tidak perlu mencari tahu cara menghapus aplikasi shareit dengan cara ini. Langsung saja, silakan buka pengaturan aplikasi di ponsel android kamu. Setelah membuka pengaturan aplikasi Shareit, pilih Notifikasi aplikasi. Sekarang layar notifikasi akan terbuka, pilih aplikasi ShareIt, kemudian nonaktifkan Notifikasi.


2. Force Close


Cara Menghilangkan Iklan Notifikasi Shareit di Android


Cara menghilangkan iklan notifikasi Shareit di Android selanjutnya adalah dengan memaksa aplikasi berhenti atau force close, cara ini juga bisa kamu gunakan sebagai cara menonaktifkan notifikasi Chrome. Setelah penggunaan Shareit, kamu dapat menghentikannya berjalan. Ini akan membantu kamu mencegah munculnya iklan, jadi langsung buka pengaturan aplikasi. Lalu buka aplikasi Shareit dan tekan tombol Force Close atau Paksa Berhenti.


3. AdBlock


Cara Menghilangkan Iklan Notifikasi Shareit di Android


Cara menghilangkan iklan notifikasi Shareit di Android yang terakhir di daftar ini adalah dengan menggunakan Unit Adblocker seperti StopAd, AdAway, patcher.It, dan aplikasi lainnya. Aplikasi – aplikasi itu akan membantu kamu untuk menghentikan notifikasi atau iklan dari aplikasi Shareit. Selain dari ShareIt, aplikasi – aplikasi adblocker juga bisa menghilangkan notifikasi atau iklan dari aplikasi lain.


ShareIt adalah aplikasi terbaik untuk transfer file, aolikasi ini menghasilkan uang dari iklan – iklan itu. Jika kamu ingin penggunaan Shareit bebas iklan maka kamu dapat menggunakan layanan berbayar untuk pengguna harian Shareit. Jika kamu jarang menggunakan ShareIt, gunakan metode di atas untuk memblokir tampilan iklan atau notifikasi dari ShareIt. Sekian panduan cara menghilangkan iklan notifikasi Shareit di Android ini, have a nice day!