search-button

Aug 25, 2021

Ukuran Instagram Story Agar Tidak Buram & Terpotong

   
Advertisements
Advertisements

HEYRIAD.COM – Inilah panduan untuk ukuran Instagram Story agar tidak buram & terpotong, ukuran Instagram Story cm. Menurut Instagram, ada lebih dari satu miliar pengguna aktif setiap bulan dan lebih dari 500 juta Stories aktif setiap hari. Terlebih lagi, 90% akun tersebut adalah akun bisnis di Instagram. Instagram Stories berfungsi sebagai outlet bagi berbagai akun bisnis untuk secara kreatif menunjukkan produk yang mereka jual dan layanan untuk pelanggan.


Ada banyak hal baru pada situs media sosial Instagram, fitur baru ditambahkan dan algoritme selalu diperbarui. Perubahan ini mempengaruhi banyak hal pada Instagram, termasuk ukuran story. Bagi akun bisnis, ukuran foto atau video yang tidak sesuai dengan ukuran story Instagram, akan merugikan. Karena, foto atau video mungkin akan terpotong dan produk tidak muncul dengan benar di Story. Karena sangat penting untuk mengetahui ukuran story instagram 2021, simak uraian Ukuran Instagram Story Agar Tidak Buram & Terpotong berikut.

Ukuran Instagram Story Agar Tidak Buram & Terpotong

Ukuran Instagram Story Agar Tidak Buram & Terpotong


Jika Story Instagram terpotong di Samsung atau di ponsel lainnya, itu mungkin karena ukurnnya yang tidak tepat. Dimensi untuk Instagram Stories adalah 1080 lebar piksel dengan tinggi 1920 piksel, atau 1080 x 1920, atau 1080p. Dengan kata lain, ukuran Instagram Story kamu harus memiliki rasio aspek 9:16. Lebar minimumnya adalah 500 piksel, panjang video maksimum adalah 15 detik, dan jenis file video yang diterima oleh Instagram adalah MP4, MOV, atau GIF.

Jika kamu merekam video Instagram Story menggunakan ponsel kamu, dimensinya kemungkinan akan 1080 piksel kali 1920 piksel, jadi kamu tidak perlu mengubah ukurannya. Namun, jika kamu menggunakan kamera lain atau pengaturan khusus atau menggunakan ukuran Instagram Story 2020, kamu harus menggunakan aplikasi pengeditan video untuk memastikan video kamu memiliki dimensi yang benar seperti yang kami sebutkan tadi.


Instagram telah menyediakan dimensi dan ukuran yang kami sebutkan di atas untuk memastikan Story kamu diunggah dengan kualitas semaksimal mungkin. Dimensi ini juga ideal untuk sebagian besar perangkat seluler, dan itu menjamin video, gambar, atau gif yang kamu buat akan muncul dengan benar di berbagai sistem operasi dan resolusi layar setiap perangkat. Sekian uraian tentang ukuran Instagram Story agar tidak buram & terpotong ini, have a nice IG Story!