search-button

Nov 10, 2024

4 Langkah Cara Tambahkan Favorit Stiker WhatsApp

   
Advertisements
Advertisements

HEYRIAD.COM – Inilah panduan cara tambahkan favorit stiker WhatsApp, cara ini lebih mudahh dari cara menambahkan stiker WA dari galeri. Emoji telah menjadi pahlawan tanpa tanda jasa dalam percakapan digital kita selama beberapa waktu sekarang, namun ada hal baru yang kini hadir yang tidak kalah atraktif, yaitu stiker! Gambar-gambar yang menyenangkan dan ekspresif ini adalah cara fantastis untuk menambahkan pesona dan kepribadian pada obrolan WhatsApp.

Jika Anda bertanya-tanya bagaimana cara meningkatkan permainan perpesanan kamu, ikuti terus panduan santai tentang cara menambahkannya ke bagian Favorit, sehingga kamu bisa mengakses dan menggunakan stiker paling sering kamu gunakan dan sukai, dengan lebih mudah. Simak cara tambahkan favorit stiker WhatsApp berikut ini, yang juga bisa jadi panduan Cara Menyimpan Stiker WA yang dikirim Teman.


Cara Tambahkan Favorit Stiker WhatsApp


Cara Melihat Stiker Favorit di WA

  1. Seperti biasa, kamu harus pastikan aplikasi WhatsApp yang kamu gunakan merupakan versi terbaru,. Jika bukan, kamu bisa memperbaruinya terlebih dahulu.
  2. Setelah itu, langsung saja buka aplikasi WhatsApp tersebut, dan buka salah satu pesan WhatsApp yang berisi stiker yang ingin kamu tambahkan ke Favorit.
  3. Di pesan tersebut, cari stiker yang ingin kamu simpan. Jika sudah ketemu, langusng saja klik stiker tersebut.
  4. Setelah itu, akan muncul menu dengan beberapa opsi. Di sini, kamu harus memilih opsi ‘Add to Favorite’ atau ‘Tambahkan ke favorit’. Selesai!


Gengs! Untuk menggunakan stiker yang kamu simpan di Fvorit, kamu bisa mengaksesnya dengan mudah. Caranya, ketika kamu berada di percakapan dengan seseorang, kamu harus menekan ikon emot di sebelah kiri bagan ketik. Di sini pilih ikon kertas yang ada di paling kanan dari jajaran emot, gift, dan avatar. Setelah itu, klik ikon bintang yang ada di bawah layar. DI situlah kamu bisa menemukan semua stiker favorit yang kamu tambahkan. Ok, sekian panduan cara tambahkan favorit stiker WhatsApp ini, Stay healthy you!