search-button

Sep 30, 2023

3 Langkah Cara Memulai Siaran Langsung Instagram

   
Advertisements
Advertisements

HEYRIAD.COM – Inilah panduan cara memulai siaran langsung Instagram, lebih mudah dari cara melihat siaran langsung instagram yang sudah lewat. Untuk melakukan siaran langsung di Instagram ini sangat mudah dan bisa sangat menyenangkan. Dan seperti yang kita ketahui, Instagram Live adalah salah satu platform media sosial terbaik untuk membangun komunitas dan mendapatkan loyalitas yang kuat terhadap merek yang mungkin sedang kamu kembangkan.

Streaming langsung adalah jenis konten video terpopuler keempat di seluruh dunia dan Instagram memiliki 1,21 miliar pengguna aktif bulanan. Untuk kamu yang mungkin belum pernah melakukan Instagram Live, panduan ini akan menunjukkan cara melakukan siaran langsung di Instagram dan memberi kamu tips serta contoh untuk membuat konten video langsung yang luar biasa. Simak cara memulai siaran langsung Instagram berikut ini, yang semudah cara melihat Live Instagram.


Cara Memulai Siaran Langsung Instagram


Cara Live IG Terbaru

  1. Pertama, pastikan aplikasi instagram yang kamu gunakan di perangkat, merupakan versi terbarunya. Jika belum, kamu bisa memperbarui aplikasi tersebut. Setelah itu, buka aplikasi dan masuk ke akun Instagram kamu. Jika sudah berhadil masuk, klik pada kotak dengan tanda plus ditengahnya, yang berada di bagain tengah bawah layar.
  2. Prom Perijinana akses akan muncul, jika ini pertama kalinya kamu menggunakan aplikasi.Jadi tekan saja opsi 'Allow' 'Izinkan', jika memang muncul. Kemudian, klik juga opsi 'While using this app'. Setelah itu, halaman foto akan muncul, di bagian bawah layar, kamu akan melihat 4 opsi postingan.
  3. Opsi tersebut, terdiri dari opsi Post, Story, Rell dan Live. Nah, untuk melakukan siaran langusng, klik opsi Live, yang ada di bagian paling kanan. Seteah ini, kamera depan kamu akan terbuka, dan kamu tekan tombol di tengah bawah layar, untuk memulai siaran langsung kamu Instagram.


Gengs! Sebelum Live, kamu juga bisa memasukan judul Live kamu dengan menekan tanda garis-garis yang ada di sisi kiri layar. Pemberian judul ini, berguna agar penonton tahu, apa yang akan kamu bahas atau lakukan di Live Ig kamu. Selain itu, kamu juga bisa melakukan sesi latihan Live jika perlu, dengan menekan ikon orang di sisi layar, kemudian pilih opsi Practice. Ok, sekian panduan cara memulai siaran langsung Instagram ini, have a blast!