search-button

Jun 5, 2021

Cara Menarik Uang di TikTok Lite (5 Langkah)

   
Advertisements
Advertisements

HEYRIAD.COM – Inilah panduan cara menarik uang di TikTok Lite. Kita semua tahu, sekarang ini aplikasi Tiktok Lite menjadi salah satu aplikasi yang multifungsi dengan menampilkan berbagai video lucu, unik dan berhasil membuat setiap penggunanya ingin membuat konten video di aplikasi TikTok lite juga. Bukan hanya karena itu menyenangkan, tetapi, itu juga dapat menghasilkan uang.


Untuk kamu yang mungkin seorang pemain TikTok baru, yang mungkin telah berhasil menghasilkan uang di TikTok dan saldo TikTok kamu sudah banyak, kami yakin kamu penasaran tentang bagaimana caranya untuk mencairkan atau menarik uang dari TikTok. Jika iya, maka kamu membuka artikel yang sangat tepat. Langsung saja ya, simak selengkapnya cara menarik uang di TikTok Lite berikut ini.

Cara Menarik Uang di TikTok Lite

Cara Menarik Uang di TikTok Lite


  1. Pertama silahkan buka aplikasi Tiktok Lite di perangkat kamu, selanjutnya klik ikon koin sebelah atas layar. Setelah itu, klik jumlah saldo yang ingin kamu tarik. Selanjutnya klik pada pada tombol Tarik Saldo
  2. Halaman baru akan muncul, silahkan klik pada Tambah Metode Penarikan Uang yang Baru du halaman ini. Sekarang pilih metode penarikan yang kamu inginkan, untuk kali ini, kita pilih saja metode penarikan dengan OVO.
  3. Halaman Tautkan Rekening Bank akan muncul, di halaman tersebut silahkan masukan ID OVO kamu. Silahkan klik pada tombol Konfirmasi, selanjutnya, halaman tarik uang akan muncul lagi, silahkan cek lagi jumlah saldo yang akan ditarik.
  4. Jika sudah benar, langkah selanjutnya adalah dengan menekan tombol Tarik Uang Sekarang. Setelah itu, cek lagi detail semuanya. Jika sudah benar (ID OVO kamu dan jumlah saldo yang akan ditarik), silahkan klik Konfirmasikan untuk Menarik Uang Sekarang.
  5. Ketika halaman Penarikan Uang Sedang Berlangsung muncul, tekan tombol kembali ke halaman beranda TikTok. Setelah saldo di TikTok berkurang dan masuk ke akun OVO kamu, selanjutnya tinggal cairkan saja di Alfamart atau di tempat lain yang menyediakan layanan pencairan saldo OVO.


Jika kamu pengguna baru OVO, silahkan buat terlebih dahulu akun OVO dan alihkan ke akun premium OVO agar kamu bisa melakukan penarikan, transfer dan lainnya. Silahkan cari tahu juga bagaimana caranya untuk menarik uang lewat OVO. Jika kamu bukan pengguna OVO, kamu juga bisa menggunakan metode lain yang disediakan oleh TikTok. Sekian panduan cara menarik uang di TikTok Lite ini, have a nice day!