search-button

Jul 28, 2020

18 Cara Menggunakan Rufus Untuk Install Windows Paling Mudah

   
Advertisements
Advertisements
HEYRIAD.COM – Panduan cara menggunakan Rufus untuk install Windows paling mudah. Rufus adalah salah satu perangkat lunak USB bootable terbaik. Alat ini memiliki sejarah panjang pengembangan dari 2011, Rufus ini adalah alat yang ringan, sederhana dan mudah digunakan. Cukup unduh dan jalankan alat untuk membuat USB yang dapat di-boot. Kamu dapat dengan mudah menggunakan Rufus untuk berbagai hal.


Dari mulai membuat Windows 10 USB bootable dan banyak sistem operasi lain termasuk Windows XP, Windows 7, 8, 8.1, Ubuntu dan banyak distribusi Linux lainnya. Selain itu, Rufus juga menawarkan banyak fitur hebat lainnya yang bisa kamu gunakan. Artikel ini akan memandu mu cara menggunakan Rufus untuk install Windows paling mudah, simak langkah – langkahnya berikut ini.


Cara Menggunakan Rufus Untuk Install Windows Paling Mudah


Cara Menggunakan Rufus Untuk Install Windows Paling Mudah


  1. Pertama buka situs resmi Rufus atau klik ini untuk mengunduh Rufus,
  2. Setelah berahasil diunduh, pasanglah komputer mu,
  3. Sekarang, setelah berhasil dipasang, silahkan buka Rufus,
  4. Selanjutnya pasang Flashdisk yang akan kamu gunakan bootable ke Komputer,
  5. Setelah Fd terdeteksi oleh Rufus akan tampil info dari flasdisk,
  6. Jika tidak, klik ikon tanda panah di sebelah text Format Options.format option
  7. Beri tanda pada opsi Lisd Fixed (Non Flash) or Unpartitioned USB disk,
  8. Sekarang ubah file sistem yang digunakan dari FAT32 jadi NTFS,
  9. Selanjutnya, beri tanda centang pada opsi Quick Format,
  10. Setelah itu, beri tanda juga pada opsi Create Bootable Disk Using,
  11. Kemudian, pilihlah opsi ISO images pada menu drop-down,
  12. Sekarang, klik ikon optical drive yang ada disebelahnya,
  13. Selanjutnya pilihlah file ISO yang akan kamu gunakan,
  14. Setelah itu, klik Start untuk memulai proses pembuatan bootable,
  15. Klik Ok pada menu peringatan yang muncul untuk melanjutkan,
  16. Tunggulah hingga proses pembuatan bootable selesai,
  17. Jika telah muncul tulisan Ready, itu artinya proses sudah selesai,
  18. Klik tombol Close untuk mengakhiri semuanya.


Sedikit saran tambahan nih gengs, sebelum memulai proses ini, alahkah baiknya kamu memindahkan semua data yang ada di Flashdisk. Karena proses ini akan menghapus semuanya, atau kamu bisa menggunakan sebuah Flashdisk baru. Kami sarankan juga untuk menggunakan Flashdisk dengan kecepatan read dan write yang tinggi, supaya proses bisa lebih cepat. Sekian panduan cara menggunakan Rufus untuk install Windows paling mudah ini, have a nice day!