search-button

Oct 25, 2019

10 Cara Mengatasi File Gambar & Video Tidak Muncul di Galeri

   
Advertisements
Advertisements
HEYRIAD.COM – Begini mudahnya cara mengatasi file gambar & video tidak muncul di galeri. file gambar dan video yang tidak muncul di Galeri adalah masalah umum dan sering terjadi pada pengguna ponsel. Ada banyak alasan atau penyebab yang mungkin dan terkait untuk masalah ini. Bisa jadi gambar dan video dan file lain tidak muncul itu dikarenakan penghapusan tidak disengaja, serangan virus, atau penyebab lainnya yang mungkin.


Jika demikan, apakah kamu tahu apa yang harus dilakukan ketika file gambar dan video tidak muncul di Galeri di ponsel? Ya, ketika gambar dan video yang tersimpan di ponsel tidak muncul di Galeri tetapi saat bisa muncul di komputer. Gengs, itu menandakan bahwa ada yang salah dengan ponsel atau penyimpanan di ponsel mu. Well, apapun itu penyebabnya kamu akan bisa mengatasinya setelah mempelajari cara mengatasi file gambar & video tidak muncul di galeri  berikut ini.

Cara Mengatasi File Gambar & Video Tidak Muncul di Galeri

Cara Mengatasi File Gambar & Video Tidak Muncul di Galeri


1. Ganti Nama Nomedia

Cara mengatasi file gambar & video tidak muncul di gale  yang pertama adalah dengan mengganti nama file Nomedia. Ada kemungkinan bahwa kamu telah menyimpan foto dalam folder .nomedia tanpa sengaja atau sengaja untuk menyembunyikan gambar. Jadi sekarang, jika kamu ingin melihatnya di Galeri seperti biasa, kamu harus mengganti nama folder tersebut agar terlihat di Galeri. Untuk ini, kamu perlu aplikasi pihak ketiga seperti ES File Explorer.

2. Periksa Sambungan

Cara mengatasi file gambar & video tidak muncul di galeri yang kedu adalah dengan memerikasa sambungan kartu memori dengan ponsel. Masalah pada sambungan pasti akan menyebabkan masalah saat mengakses file pada kartu memori. Untuk itu, kamu bisa mengeluarkan kartu memori dari ponsel dan memasukannya kembali. Jika masih belum muncul juga, itu artinya sambungan bukan alasan mengapa file gambar dan video tidak muncul di galeri. Silahkan coba cara berikutnya.

3. Hapus Cache Perangkat

Setelah kamu membuka dan mengelola gambar di Galeri, akan ada cache kecil yang dibuat. Tetapi jika kamu tidak membersihkannya secara teratur, cache ini akan menjadi sampah besar yang akan memakan banyak ruang perangkat. Yang lebih parah, cache akan menyebabkan beberapa masalah seperti tidak dapat membuka dan menggunakan aplikasi Galeri dengan lancar dan gagal melihat gambar yang telah kamu simpan di dalamnya.

4. Tampilkan File Tersembunyi

Cara mengatasi file gambar & video tidak muncul di galeri selanjutnya adalah dengan menampilkan file gambar atau video yang mungkin tersembunyi. Untuk ini, tinggal sambungkan ponsel mu ke PC dan periksa apakah foto atau file lain muncul. Jika file muncul di PC, file – file tersebut mungkin disembunyikan. Untuk itu, kamu bisa menampilkan file tersembunyi tersebut. Tinggal buka penyimpanan ponsel di PC dan buka tab View>Hidden items>aktifkan Show Hidden Files.

5. Reboot Perangkat

Cara mengatasi file gambar & video tidak muncul di galeri selanjutnya adalah dengan menyalakan ulang atau reboot atau restart perangkat mu. Ketika masalah gambar tidak muncul dalam Galeri Android terjadi, kamu dapat mencoba me-restart perangkat Android mu. Setelah itu, periksa apakah gambar yang tidak muncul di galeri pada kartu SD Android mu sekarang muncul di Galeri atau masih belum muncul. Jika tidak, coba cara mengatasi file gambar & video tidak muncul di gale berikutnya.

6. Pulihkan File yang Dihapus

Jika cara mengatasi file gambar & video tidak muncul di galeri dengan menampilkan file tersembunyi tidak membantu, kemungkinan data pada penyimpanan di ponsel mu telah dihapus secara sengaja atau oleh virus. Jangan khawatir! kamu dapat menggunakan perangkat lunak pemulihan hard drive seperti EaseUS Data Recovery Wizard  atau perangkat lunak yang lain untuk memulihkan file yang telah terhapus sebelumnya.

7. Hapus Write Protection pada Kartu SD

Dalam sebagian besar kasus, ketika kartu memori dilindungi dari penulisan atau Write Protection aktif, file di dalamnya akan tetap muncul di ponsel. Namun dalam beberapa kasus, Write Protection mungkin menjadi alasan mengapa gambar dan video di kartu SD tidak muncul di Galeri. Jika kartu SD mu dilindungi dari penulisan, kamu dapat menghapus atau menonaktifkannya secara langsung untuk membuat file muncul kembali.

8. Ubah Sistem File Kartu Memori

Jika gambar dan video yang disimpan di kartu SD tidak muncul di Galeri ponsel tetapi muncul di PC, kartu memori mu mungkin memiliki sistem file yang tidak kompatibel dengan ponsel. FYI, Android tidak mendukung sistem file NTFS, Android lebih kompatibel dengan sistem file FAT32, Ext3, dan Ext4. Jika kartu SD mu adalah NTFS, yang perlu kamu lakukan adalah mencadangkan file gambar dan video kdi artu SD ke PC dan kemudian mengganti penyimpanan ke sistem file yang didukung ponsel.

9. Hapus Virus

Cara mengatasi file gambar & video tidak muncul di galeri selanjutnya adalah dengan menghapus virus. Infeksi virus atau malware dapat menyebabkan file pada kartu memori hilang, baik dengan menyembunyikan atau menghapus data. Jika demikian, silahkan jalankan perangkat lunak antivirus di ponsel atau PC mu untuk memindai perangkat. Jika ada virus atau malware, segera hapus dari perangkat. Namun, mungkin ada data yang akan hilang pada kartu SD.
Baca juga:
7 Cara Mengatasi “Sayangnya Galeri Telah Berhenti” di Android
3 Cara Membuat Folder Album Baru di Galeri Android
Cara Mengunci Galeri di HP VIVO (Semua Tipe) – 3 Langkah

10. Hapus File .nomedia di Kartu SD

Cara mengatasi file gambar & video tidak muncul di galeri terakhir adalah dengan menghapus file .nomedia di kartu SD. File .nomedia pada perangkat berfungsi sebagai pengingat untuk memberi tahu aplikasi lain agar tidak memindai file media dalam folder di mana file .nomedia ada. Jadi, jika ada file .nomedia di kartu SD mu, foto, video, dan file lain akan menjadi tidak terlihat oleh aplikasi. Untuk itu kamu dapat menghapus file .nomedia tersebut dengan bantuan alat pihak ketiga.


Dalam sebagian besar kasus, masalah gambar dan video di penyimpanan tidak muncul di galeri ponsel dapat diperbaiki dengan salah satu metode atau cara mengatasi file gambar & video tidak muncul di gale di atas. Jika tidak ada solusi di atas yang berfungsi, kartu SD mu mungkin rusak secara listrik atau fisik. Solusi satu – satunya adalah dengan mengganti kartu SD yang kamu gunakan dengan yang baru dan original. Ok, sekian! Have great day!