search-button

Sep 4, 2022

Cara Pasang Ekstensi IDM di Google Chrome (4 Langkah)

   
Advertisements
Advertisements

HEYRIAD.COM – Inilah panduan cara pasang ekstensi IDM di Google Chrome, cara menampilkan download this video IDM di Google Chrome. Jika kamu termasuk yang sering mengunduh banyak hal seperti video, perangkat lunak, dan game dari internet, maka kamu mungkin tahu tentang IDM. Dan IDM ini adalah salah satu aplikasi pengunduhan terbaik untuk komputer Windows yang bisa kamu gunakan saat ini.


Meskipun, semua browser terbaru seperti Google Chrome, Mozilla Firefox, dan lainnya, dilengkapi dengan pengunduh bawaan. Tapi, bisa dikatakan pengelola unduhan bawaan ini bekinerja baik jika digunakan untuk mengunduh file ukuran kecil saja. Untuk file berukuran besar, kamu memerlukan pengunduh yang dapat mengunduh file lebih cepat seperti IDM. Ingin tahu cara memasangnya? Simak cara pasang ekstensi IDM di Google Chrome atau cara mengalihkan download dari google chrome ke idm berikut ini.

Cara Pasang Ekstensi IDM di Google Chrome

Cara Memasang IDM di Google Chrome Windows 10 dan di Versi Lainnya

Untuk menambahkan ekstensi IDM secara manual, ikuti langkah-langkah yang diberikan di bawah ini.

  1. Pertama, kamu perlu membuka Google Chrome. Setelah itu, silakan klik pada halaman ini. Setelah halaman terbuka, klik pada tombol Add to Chrome.
  2. Setelah ini, halaman kecil di bagian atas layar akan muncul. Di halaman tersebut silakan klik Add Extension atau Tambahkan ekstensi dan tunggu hingga proses selesai.
  3. Selanjutnya di tab baru, silakan masuk ke bagian Chrome Ekstension ini. Di halaman yang muncul, silakan klik cari bagan IDM, dan geser tombolnya ke posisi aktif atau enable.
  4. Selanjutnya, silakan klik tombol Details dan temukan opsi Site Access atau Akses Situs. Ubahlah pengaturannya ke On all sites dan aktifkan Allow in incognito.


Gengs! Ini adalah cara paling mudah untuk menambahkan ekstensi IDM di chrome. Jika nanti ada masalah setelah penginstalan, silakan intall ulang IDM di komputer kamu. Jika ada update Google chrome, biasanya itu akan menyebabkan IDM tidak berfungsi dengan baik. Oleh karena itu, kamu mungkin harus menambahkan ekstensi IDM di chrome secara manual lagi. Ok, sekian panduan cara pasang ekstensi IDM di Google Chrome ini, have a nice day!