search-button

Oct 16, 2019

15 Cara Mengatasi Wifi Lemot Agar Internet Cepat

   
Advertisements
Advertisements
HEYRIAD.COM – Begini nih cara mengatasi Wifi lemot agar internet cepat. Gengs, apa kamu tau bahwa ada banyak penyebab WiFi lemot di HP atau WiFi di laptop. Bisa jadi itu disebabkan karena kekuatan sinyal WiFi, saluran nirkabel, perangkat seperti HP, PC atau router mu yang bermasalah dan bahkan masalah dengan jaringan itu sendiri. Dengan begitu banyak faktor yang mempengaruhi kecepatan WiFi, mungkin agak sulit untuk menentukan penyebab yang tepat dan memperbaikinya.


But gengs, setiap masalah pasti ada jalan keluarnya. Jika tiba-tiba jaringan WiFi lemot di HP atau WiFi lemot di laptop dan kamu tidak dapat menemukan penyebabnya, maka kami di sini akan membantu mu menemukan penyebab dan memperbaikinya. Well! seperti yang kami katakan, ada banyak faktor yang mempengaruhi kecepatan WiFi. Jadi, kami akan membahas semuanya dari penyebab dasar hingga yang lebih kompleks. Inilah cara - cara mengatasi Wifi lemot agar internet cepat.

Cara Mengatasi Wifi Lemot Agar Internet Cepat

Cara Mengatasi Wifi Lemot Agar Internet Cepat


1. Mulai ulang Router

Kenapa wifi lemot padahal sinyal full? Itu mungkin karena router yang kamu pakai sedikit bermasalah. Cara mengatasi Wifi lemot karena ini agar internet cepat lagi, adalah dengan memulai ulang atau restart. Cara ini populer karena ini berfungsi dalam banyak situasi dan itu bisa menjadi perbaikan untuk WiFi lambat juga. Yang harus kamu lakukan adalah mematikan router selama 10-15 detik dan menyalakannya kembali.

2. Optimalkan Browser

Untuk mengatasi atau memperbaiaki Wifi lemot agar internet cepat lagi mungkin akan berlangsung sedikit lama, dan sementara itu jika kamu dalam keadaan membutuhkan internet sesegera mungkin untuk melanjutnkan browser maka kamu bisa mengoptimalkan browser yang kamu gunakan. Cobalah browser versi penghematan data seperti Opera Mini, atau cari fitur seperti Opera Turbo atau Mode Lite Chrome (khusus Android).

3. Periksa Perangkat Lain

Bandwidth total WiFi dibagi antara perangkat yang saat ini terhubung dan besar bandwidth yang berjalan pada perangkat itu akan mempengaruhi kecepatan internet perangkat lain. Biasanya, jika seseorang bermain game atau streaming video atau mengunduh file besar pada suatu perangkat, itu dapat secara drastis mempengaruhi bandwidth jaringan perangkat lain. Jadi, cara agar WiFi tidak lemot di HP mu pastikan tidak ada yang menggunakan jaringan WiFi untuk bandwidth konten berat.

4. Hentikan Program Latar Belakang

Ada kemungkinan program latar belakang menggunakan bandwidth tanpa sepengetahuan mu dan jadi penyebab WiFi lemot di HP. Misalnya, pembaruan OS, program lain yang terhubung ke internet yang menggunakan bandwidth di latar belakang dan bahkan malware! Kamu dapat melihat proses latar belakang aktif dari Task Manager. Di PC, Tekan Ctrl + Shift + Esc untuk membuka Task Manager dan di HP tekan ikon kotak untuk membukanya. Jika memang ada, tinggal dihentikan saja.

5. Lupakan Old Connection

Maksud dari melupakan old connection adalah apabila kamu pernah menggunakan WiFi pada banyak lokasi. Untuk itu kamu bisa mencoba untuk menghapus daftar WiFi yang pernah kamu gunakan sebelumnya. Caranya adalah masuk ke “Settings » Wi-Fi » Saved Networks" klik pada koneksi yang ingin kamu hapus lalu klik "Forget”. Dengan cara mengatasi Wifi lemot tersebut, internet PC atau HP mu akan cepat lagi.

6. Gunakan Aplikasi WiFi Booster & Analyzer

Selanjutnya cara mengatasi Wifi lemot agar internet cepat lagi adalah dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga yang ada di Play Store salah satunya aplikasi WiFi Booster & Analyzer. Sejak saat peluncurannya, aplikasi ini telah mengalami banyak perubahan dan perbaikan secara drastis yang menawarkan fungsi dan relevansi untuk membantu penggunanya untuk mendapatkan kecepatan internet yang cepat lagi.

7. Tambah Perlindungan WiFi

Jika tidak ada program atau perangkat yang menggunakan bandwidth maka kemungkinan ada yang mencurinya. Jika WiFi kamu tidak cukup aman atau tidak diamankan sama sekali, maka seseorang dapat terhubung dan menggunakan bandwidth. Nah, cara agar WiFi cepat lagi di Android atau perangkat lain yang kamu gunakan adalah dengan menambah perlindungan atau keamanan WiFi mu. Kamu bisa menggunakan keamanan WPA2 atau yang lainnya.

8. Lokasi Perangkat dan Router

Lokasi router memainkan peran yang sangat penting dalam kecepatan WiFi dan memastikan sinyal Wi-Fi terjangkau perangkat. Jika kamu ingin mengirim sinyal ke seluruh rumah, maka kamu harus menempatkannya di pusat rumah dan titik yang lebih tinggi. Kamu juga harus memastikan tidak ada objek dari logam, semen, atau beton antara sumber WiFi dan perangkat. Itu adalah cara agar koneksi WiFi cepat di laptop.

9. Ubah Saluran WiFi

Sinyal nirkabel bekerja pada saluran yang berbeda mirip dengan sinyal radio, dan semua router di dekat daerah mu terhubung ke saluran ini. Jika ada banyak router yang terhubung ke saluran yang sama, mereka dapat mengganggu sinyal satu sama lain. Untungnya, kamu dapat mengubah saluran ini secara manual dan memilih saluran yang memuatnya lebih sedikit. Jadi, cara mengatasi WiFi lemot di Android atau cara mengatasi WiFi lemot di laptop adalah dengan mengubah saluran WiFi nya.

10. Windows Network Adapter Power Saver

Jika kamu mensetting Windows dalam mode Power Saver untuk menghemat daya dan menambah waktu baterai, maka ada kemungkinan besar hal itu membuat lemot jaringan juga. Windows dapat mengurangi daya ke adaptor jaringan untuk menghemat daya dan mengorbankan kecepatan internet. Cara mempercepat koneksi WiFi windows 10 atau cara mempercepat koneksi WiFi pada windows 7 adalah dengan mengaturnya secara maksimal di Control Panel.

11. Perbaiki Driver Jaringan

Terkadang driver jaringan yang rusak dapat menyebabkan kecepatan internet jadi lemot pada PC atau perangkat tertentu. Cara mengatasi Wifi lemot karena ini adalah dengan memperbaiki driver jaringan, pada PC, tekan Window + R untuk membuka dialog Run dan masukkan "devmgmt.msc". Ini akan membuka manajer perangkat, di sini klik dua kali pada "Network adapters". Jika memang ada masalah, klik kanan lalu klik "Perbarui perangkat lunak driver" kemudian ikuti wizard untuk memperbaruinya.

12. Kecepatan Unduhan Lambat

Jika semuanya baik-baik saja, tetapi kecepatan rendah saat mengunduh sesuatu yang khusus, maka ada kemungkinan itu bukan kesalahan internet. Saat kamu mengunduh, kecepatan unduhan akan bergantung pada kecepatan internet dan kapasitas server unduhan. Bahkan jika kamu memiliki internet kecepatan tinggi, server unduh harus memiliki kapasitas yang cukup untuk memungkinkan mu memanfaatkan kecepatan itu. Cobalah mengunduh file dari situs web yang berbeda.

13. Berhenti Menggunakan VPN

Jika kamu menggunakan VPN untuk browaing secara anonim, harus tahu bahwa semua VPN adalah penyebab WiFi lemot di HP sampai batas tertentu. VPN merutekan lalu lintas melalui server mereka dan juga mengenkripsi dan mendekripsi data secara real-time. Hal ini menyebabkan pemrosesan lebih lambat karena internet perlu berurusan dengan lebih banyak data. Cara mengatasi Wifi lemot karena ini agar internet cepat lagi adalah dengan berhenti menggunakan layanan VPN.

14. Reset Sumber WiFi

Jika semua cara mengatasi Wifi lemot agar internet cepat diatas belum berhasil, kamu juga dapat mengatur ulang sumber WiFi seperti router atau modem sepenuhnya ke pengaturan pabrik. Dengan mengembalikannya ke pengaturan original, seharusnya dapat memperbaiki jaringan WiFi lemot di HP atau perangkat lainnya yang terhubung. Untuk mengatur ulang sumber WiFi, baik itu router atau modem hampir sama. Tinggal tekan tombol reset saja, hanya mungkin letaknya yang berbeda.
Baca juga:
16 Modem Wifi 4G Murah Terbaik dan Tercepat
7 Cara Mengatasi Wifi Android Tidak Bisa Nyala atau Hidup
7 Cara Mendapatkan WiFi Gratis di Android

15. Hubungi Penyedia Layanan Internet

Jika tidak ada dari cara mengatasi Wifi lemot agar internet cepat diatas yang berhasil, maka kamu harus menghubungi penyedia layanan internet yang kamu gunakan dan melaporkan masalahnya. Lemotnya internet yang kamu alami ini bisa jadi adalah kesalahan dari penyedia layanan internet tersebut dan penyedia layanan yang kamu gunakan akan dapat memberikan instruksi yang tepat untuk menyelesaikan masalah lemot internet ini.


Gengs, itulah penyebab – penyebab paling umum kenapa WiFi lemot dan tentu dengan cara mengatasi Wifi lemot agar internet cepat lagi. Selain itu, harus juga diingat bahwa kebanyakan bandwidth ISP akan melambat selama jam-jam sibuk atau waktu-waktu tertentu seperti di hari-hari besar. Jika kamu mengalaminya hanya pada waktu tertentu, maka cara yang paling benar adalah dengan menghubungi ISP yang kamu gunakan untuk ini. Jika mereka tidak dapat membantu, ganti saja ISP nya. Good luck !