search-button

Dec 23, 2017

5 Game Multiplayer Bluetooth Android Terbaik

   
Advertisements
Advertisements
HeyRiad.com – Bermain game multiplayer Android dengan menggunakan bluetooth dapat menghilangkan rasa bosan. Tidak hanya bermain sendiri melainkan bisa mengajak dan menantang teman, sahabat maupun keluarga dengan jarak yang cukup dekat. Selain bisa menghemat paket data, dengan bermain game multiplayer via bluetooth pun tidak akan membuat baterai cepat panas.
Jika saat ini Anda ingin mencari game bluetooth Android, berikut adalah rekomendasi game multiplayer Android offline yang cukup mengasyikkan untuk dimainkan.

Game Android Multiplayer Dengan Menggunakan Bluetooth

  1. Sea Battle.
    Game Perang Bluetooth Android
    Game yang bertemakan pertempuran kapal dilaut ini menampilkan grafik yang berbeda dari kebanyak game perang lainnya yakni game board. Pertempuran yang terjadi dilaut lepas ini mengharuskn Anda untuk menyerang dan mempertahankan unit alat tempur. Anda akan memiliki banyak alat seperti kapal perang, penghancur, pengebom, radar dan berbgai alat lainnya. Terdapat dua mode multiplayer pada game ini yakni secara online dan menggunakan multiplayer bluetooth. Tantang teman Anda lalu tenggelamkan semua unit yang dimilikinya.
  2. Virtua Tenni Challenge.
    Permainan Multiplayer Bluetooth Untuk Android
    Adalah game yang banyak dimainkan oleh para pecinta olah raga tenis. Didalam game ini terdapat kurang lebih 18 lapangan tenis yang bisa Anda rasakan sesuai dengan turnamen yang diikut seperti mode indoor dan outdoor dengan lingkungan yang berbeda-beda. Anda dapat memilih karakter pemain tertentu atau membuatnya sendiri. Ajak teman dan tantang untuk bermain dengan menggunakan multiplayer bluetooth dan memilih mode pertandingan yang sesuai seperti mode pertandingan cepat untuk meningkatkan ranking.
  3. Warlings.
    Game Bluetooth Di Android
    Permainan yang satu ini bertemakan shootout. Anda harus mengalahkan lawan dan berperang dalam 3 medan pertempuran yang berbeda menggunakan senjata, trik dan taktik yang Anda susun. Permain gratis ini memiliki modus multiplayer bluetooth agar bisa bermain secara lokal.  Efek dan grafik yang dimiliki oleh warlings terbilang cukup bagus dan saya pun tidak menemukan bugs pada game ini.
  4. Slot Racing.
    Balap Mobil Bluetooth Android
    Game balap mobil multiplayer bluetooth yang satu ini menampilkan grafik yang cukup klasik sehingga akan membawa Anda kembali mengingat pada masa kecil. Anda dapat memilih track balap dari berbagai kota diseluruh dunia atau mendesain mobil dan membuat track balap sendiri.
  5. Bluetooth chess.
    Game Catur Bluetooth Android
    Dari namanya sudah bisa Anda tebak bahwa game ini adalah permainan catur yang dapat dimainkan multiplayer dengan menggunakan bluetooth. Game ini menampilkan grafik yang sederhana tetapi, pada setiap permainan dapat disimpan untuk dimainkan lagi nanti.
Semua game multiplayer bluetooth Android tersebut tersedia dalam versi gratis dan bisa Anda pasang dari play store. Selamat bermain!